DEMAK – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dinperpusar) Kabupaten Demak kembali mengadakan kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat. Kali ini, warga Kecamatan Wedung berkesempatan mengikuti pelatihan cooking class dengan tema “Membuat Empek-Empek”. Acara ini bertujuan untuk memberikan keterampilan baru dalam memasak kepada warga setempat, khususnya ibu rumah tangga, serta mendorong jiwa wirausaha di kalangan masyarakat.
Pelatihan yang diadakan pada Rabu (23/10) tersebut diikuti oleh lebih dari 50 peserta dari berbagai desa di Kecamatan Wedung, bertempat di Aula KecamatanWedung. Dengan dipandu oleh instruktur kuliner berpengalaman, Isrofah, S.Pd para peserta diajarkan langkah-langkah pembuatan empek-empek, mulai dari pemilihan bahan, pengolahan adonan, hingga teknik penggorengan yang tepat.
Kepala Dinperpusar Kabupaten Demak, Agung Hidayanto dalam laporannya menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah bagian dari program literasi berbaisi inklusi social yang menjadikan perpustakaan sebagai pusat belajar masyarakat yang berkelanjutan. Asisten Ekonomi dan Pembangunan Setda Demak yang membuka acara, berharap dengan adanya pelatihan ini, masyarakat tidak hanya mendapatkan ilmu baru, tetapi juga dapat mengembangkannya menjadi peluang usaha yang produktif, terutama di sektor kuliner,” ujarnya.
Sekcam Wedung, Ahmad Suyud, dalam sambutannya menyatakan rasa terima kasihnya kepada Dinperpusar yag telah memilih Wedung untuk mendapatkan pelatihan ini. Satu peserta, Siti, merasa sangat antusias dengan pelatihan ini. “Saya sangat senang bisa mengikuti pelatihan ini. Selain belajar membuat empek-empek yang lezat, saya juga berencana menjualnya sebagai usaha sampingan,” ungkapnya.
Dinas Perpustakaan Kabupaten Demak berkomitmen untuk terus menghadirkan kegiatan positif dan edukatif bagi masyarakat, dengan harapan dapat meningkatkan taraf hidup dan keterampilan warga di berbagai bidang.
Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan lebih banyak warga yang terinspirasi untuk memanfaatkan ilmu yang didapat sebagai peluang usaha, khususnya dalam bidang kuliner lokal. (4H)
0 Komentar